Postingan

Menampilkan postingan dari Februari, 2024

Jalin Kebersamaan, Babinsa Koramil 1307-10/Lore Utara Lakukan Kerja Bakti Bersama Warga

Gambar
P O S O – Kerja bakti merupakan sarana kebersamaan antara Babinsa dengan warga guna membangun suatu hubungan yang harmonis dan kompak didalam kehidupan sehari-hari. Melalui kerja bakti juga dapat mempermudah atau mempercepat suatu pekerjaan karna dikerjakan beramai-ramai. Seperti yang dilakukan oleh Babinsa Koramil 1307-10/Lore Utara Sertu Luter Tolan Batho bersama warga masyarakat kerja bakti pembersihan saluran irigasi dipersawahan Desa Kalemago Kec. Lore Timur Kab. Poso. Jumat (01/03/2024). Pada kegiatan kerja bakti tersebut, Babinsa bersama warga saling bahu membahu untuk membersihkan saluran irigasi dari tumpukan rumput dan sampah yang menyebabkan terhambatnya saluran air menuju sawah warga. Babinsa Sertu Luter Tolan Batho mengatakan, kegiatan kerja bakti ini merupakan salah satu upaya untuk menyukseskan pertanian dan mengoptimalkan sistem irigasi dengan baik, maka harus dilakukan pembersihan saluran air supaya tidak tersumbat. “Saluran irigasi sebagai penyedia bahan baku air per

Lakukan Pendampingan, Babinsa Koramil 1307-11/ Pamona Selatan Bantu Warga Merontokan Jagung

Gambar
P O S O – Anggota Koramil 1307-11/Pamona Selatan, Sertu Deviyanto melaksanakan pendampingan ketahanan pangan yakni dengan membantu salah satu warga binaan Bapak Nolus Tinida merontokan jagung dengan mesin perontok Di Desa Singkona Kec. Pamona Tenggara Kab. Poso, pada Jumat, 01 Maret 2024. "Kegiatan pendampingan ketahanan pangan yang kami lakukan selama ini tak hanya dengan menanam dan memupuk saja akan tetapi, kami para Babinsa juga ikut serta memanen dan merontokkan jagung dari hasil panen masyarakat,” Ucap Sertu Deviyanto. Dalam kegiatan pendampingan ini, sambungnya, Babinsa ikut serta membantu merontokan jagung dengan menggunakan mesin perontok karna dengan menggunakan mesin perontok jagung ini, dapat memberikan waktu yang efektif dan efisien. "Kegiatan ini juga merupakan upaya dan usaha untuk mendukung program pemerintah dalam mewujudkan swasembada pangan di wilayah serta sekaligus untuk mengangkat perekonomian para petani," ujar Babinsa. "Semoga, hasil panen k

Dukung Tercapainya Peningkatan Status Kesehatan Masyarakat, Danramil 1307-04/Tojo Hadiri Kegiatan Rapat Validasi Dan Evaluasi Data Gikia

Gambar
P O S O –  Danramil 1307-04/Tojo, Kapten Inf Safaruddin menghadiri kegiatan Rapat Validasi dan Evaluasi data Gikia dan PTM/Lansia bertempat di kantor Desa Bambalo Kec. Tojo Barat Kab. Tojo Una Una. Kamis, (29/02/2024). Hadir dalam kegiatan tersebut, Camat Tojo Barat, Bapak Ruslan Siparante, S.Pd., Danramil 1307-04/Tojo, Kapten Inf. Safaruddin, Kasubsektor Polsek Tojo Barat, Ipda I Kadek Agus, Kepala Pusekesmas desa Matako, Ibu Fadlia M. Nur Malewa, S.St., Perangkat pemerintah desa Bambalo, Ketua kader Kesehatan, serta Ketua kader Posyandu Balita dan Lansia. Saat dikonfirmasi, Danramil 1307-04/Tojo, Kapten Inf. Safaruddin mengatakan, bahwa pertemuan tersebut bertujuan untuk menyamakan penyusunan data program agar pelayanan terhadap kesehatan ibu dan reproduksi dapat terlaksana dengan maksimal dalam masyarakat. Disamping itu dengan melakukan kegiatan validasi ini kita semua mendukung tercapainya peningkatan status kesehatan masyarakat dan gizi masyarakat dapat terlihat dari menurunnya an

Wujud Peran Aktif, Babinsa Koramil 1307-06/Una Una Dampingi Penyaluran BLT Dana Desa Kavetan

Gambar
P O S O –  Babinsa Koramil 06/Una Una Kodim 1307/Poso, Serda Yeslar Bandola menghadiri sekaligus lakukan pendampingan dan pengawalan kegiatan penyaluran bantuan langsung tunai dana desa (BLT DD) yang bertempat di Kantor Desa Kavetan, Kecamatan Una Una, Kab. Tojo Una Una, Kamis (29/02/2024). BLT DD merupakan bantuan dari Pemerintah kepada keluarga miskin atau tidak mampu di desa, untuk mengurangi dampak ekonomi. Sama seperti tahun sebelumnya, para penerima BLT DD 2024 mendapatkan bantuan sebesar Rp. 900 ribu per triwulan. Kegiatan ini dihadiri oleh Kepala Desa Kavetan (Bpk Jemi Manoarfa), Sekdes Desa Kavetan (Bpk Ferdeling A lapananda), Ketua BPD (Bpk Anas Lapananda) dan Warga Desa Kavetan penerima BLT DD. Berdasarkan hasil rapat musyawarah warga, penyaluran BLT DD Februari 2024 ini, ditujukan bagi keluarga kurang mampu yang berada di Desa Kavetan, dengan jumlah penerima bantuan sebanyak 29 Kepala Keluarga (KK). Saat ditemui di lokasi, Serda Yeslar Bandola mengatakan, bahwa kehadirannya

Gunakan Lahan Kosong, Babinsa Koramil 1307-02/Pamona Puselemba Bantu Warga Menanam Jagung

Gambar
P O S O –  Dalam rangka meningkatkan produksi pertanian, Babinsa Koramil 02/Pamona Puselemba Kodim 1307/Poso, Serka I Putu G Waisnawa membantu kelompok tani menanam bibit jagung, di lahan milik bapak Dedi warga Desa Wera, Kec. Pamona Puselemba, Kab. Poso, Kamis (29/02/2024). Babinsa sebagai aparat teritorial di wilayah membantu memberikan dorongan dan motivasi kepada petani dengan memberikan pendampingan kepada petani, agar petani tetap produktif untuk bercocok tanam dengan memanfaatkan lahan kosong Dengan bercocok tanam produksi tanaman jagung. Serka I Putu G Waisnawa mengatakan, aksi sosial itu merupakan bagian dari upaya satuan TNI mendukung program pemerintah yakni mewujudkan swasembada pangan, Upaya Babinsa selaku prajurit TNI di garda terdepan, merupakan wujud keseriusan TNI dalam membantu pemerintah guna mewujudkan swasembada pangan serta meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Selain membantu menanam bibit jagung, prajurit TNI yang menjadi Bintara Pembina Desa (Babinsa) itu juga

Personel Gabungan Dari Koramil 1307-05/Ratolindo dan Polres Touna Amankan Rapat Pleno KPU Rekapitulasi Suara Hasil Pemilu

Gambar
P O S O –  Personel gabungan dari Koramil 1307-05/Ratolindo bersama Polres Touna dan Polsek Ampana Kota amankan rapat pleno terbuka rekapitulasi penetapan hasil suara Pemilu 2024 oleh KPU Kabupaten Touna yang diselenggarakan di Aula Hotel Lawaka Dondo, Kecamatan Ratolindo, Kabupaten Tojo Una Una, Rabu (28/02/2024). Sesuai jadwal KPU Kabupaten Touna, hari ini Rabu 28 Februari sampai 1 Maret 2024 akan menggelar rapat pleno rekapitulasi hasil perolehan suara dari hasil pemilihan Calon Presiden dan Wakil Presiden, Calon Anggota DPR RI, Calon Anggota DPD RI, Calon Anggota DPRD Provinsi dan Calon Anggota DPRD Kabupaten pada 14 Februari lalu. Sebelum dilaksanakannya pengamanan, personel menggelar Apel Gabungan TNI dan Polri untuk mendapatkan arahan dalam melaksanakan pengamanan rapat Pleno Terbuka. Dalam mengamanan tersebut, mulai dari jalan raya sampai pintu masuk Aula Hotel Lawaka terlihat semua unsur Kepolisian dan TNI serta instansi terkait telah siaga dalam mengamankan acara Rapat Pleno

Dandim 1307/Poso, Letkol Inf Hasroel Tamin, S.H.,M.Hub.Int. Gelar Program Belajar Membaca Al-Quran Tahap II Bagi Prajurit Kodim Yang Beragama Muslim

Gambar
P O S O –  Setelah sukses menggelar Program Belajar Membaca Alquran tahap pertama, Dandim 1307/Poso, Letkol Inf Hasroel Tamin, S.H.,M.Hub.Int. kembali menggelar Program Belajar Membaca Alquran tahap II bagi seluruh personel Kodim 1307/Poso yang beragama Muslim, bertempat di Masjid Nur Hasanah Kodim 1307/Poso, Jln. Urip Sumohardjo Kel. Bonesompe, Kec. Poso Kota Utara, Kab. Poso. Seperti halnya tahap pertama, kegiatan Program Belajar Membaca Alquran tahap kedua ini dilaksanakan setiap setelah selesai sholat berjamaah yang di ikuti sebanyak 29 orang Personel Kodim 1307/Poso dan akan dilaksanakan selama 1 minggu. Dandim 1307/Poso, Letkol Inf Hasroel Tamin, S.H.,M.Hub.Int. mengatakan, bahwa tujuan dari kegiatan ini adalah untuk meningkatkan pengetahuan serta keimanan kepada Allah Subhanahu Wata'ala serta dalam rangka melaksanakan pembinaan mental (Bintal) agama Islam. “Saya berharap, seluruh personel Kodim 1307/Poso yang beragama Islam dapat membaca Al-Quran dengan baik dan benar, serta

Wakili Dandim, Plh. Pabung Kodim 1307/Poso Hadiri Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Hasil Penghitungan Perolehan Suara Pemilu 2024 Tingkat Kab. Touna

Gambar
P O S O –  Komandan Kodim (Dandim) 1307/Poso, Letkol Inf Hasroel Tamin yang di wakili Plh. Pabung Kodim 1307/Poso, Kapten Inf Iston Sihotang hadiri rapat pleno terbuka Rekapitulasi Hasil Penghitungan Perolehan Suara Pemilihan Umum 2024 tingkat Kabupaten Tojo Una Una, bertempat di Aula Hotel Lawaka, Jl Tanjung Lawaka, Kelurahan Dondo, Kecamatan Ratolindo, Kabupaten Tojo Una Una. Selasa (27/02/2024) Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Ketua KPU Kab. Touna, Ahdin. L. Nondo, S.Pd., Ketua Bawaslu Kabupaten Touna, Taufik Rizal Liara, Bupati Tojo una una, diwakili Kepala Kesbangpol Kab. Touna, Kapolres Tojo Una Una, AKBP Ridwan Jason Maruli Hutagaol, S.I.K.,M.H., Plh. Pabung Tojo Una Una, Kapten Inf Iston Sihotang, dan Kajari Kab. Touna yang diwakili oleh staf. Dalam sambutannya Ketua KPU Kabupaten Touna menyampaikan ucapan terima kasih dan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada Pemerintah Daerah, Aparat Penegak Hukum, Instansi Terkait, Bawaslu, PPK, PPS, KPPS, Peserta Pemilu dan seluruh

Sebagai Bentuk Kepedulian TNI, Babinsa Koramil 1307-09/Poso Pesisir Bantu Cor Lantai Sekolah TK Mekar Sari

Gambar
P O S O –  Babinsa Koramil 09/Poso Pesisir jajaran Kodim 1307/Poso, Sertu Ahmad bersama warga melaksanakan gotong royong kerja bakti pengecoran lantai Sekolah TK Mekar Sari di Desa Padalembara, Kecamatan Poso Pesisir Selatan, Kabupaten Poso, Rabu (28/02/2024). Menurut Babinsa Sertu Ahmad, kerja bakti atau gotong royong pengecoran sekolah dan perbaikan sarana prasarana sekolah bersama warga yang dilakukannya, Selain bertujuan memberi kenyamanan dan semangat belajar kepada siswa dengan sekolahan yg bagus dan  indah, juga untuk melindungi anak-anak supaya nyaman berada di area sekolahan  Dengan kepedulian dan partisipasi kita bersama terhadap fasilitas sekolah, sangat diperlukan untuk mendukung kemajuan generasi muda kita sebagai penerus bangsa,” tuturnya. dikatakan pula Babinsa, selain itu, melalui gotong royong seperti ini dapat mempererat hubungan tali silaturahmi dan kebersamaan Babinsa dengan warga diwilayah binaan sehingga menguatkan sinergitas TNI-Rakyat sesuai slogan Bersama rakya

Meski Hari Panas, Babinsa Koramil 1307-01/Poso Kota Terus Dampingi Petani Panen Padi

Gambar
P O S O –  Babinsa Koramil 01/Poso Kota jajaran Kodim 1307/Poso, Serka Milli Jackson melaksanakan pendampingan panen padi milik Ibu Mariyante (Pok Tani Petasila 2) dengan luas lahan 30 are di Desa Silanca, Kec. Lage, Kab. Poso, Selasa (27/02/2024). Dalam proses panen padi tersebut Babinsa Serka Milli Jackson dan para petani tampak semangat saat memotong tanaman padi. "Saya tak mengenal lelah walaupun berjibaku dengan lumpur dan gatal-gatal dibadan, karena tugas saya sebagai Babinsa harus selalu siap sedia membantu warga, apalagi dalam kegiatan panen padi seperti ini", ungkap Serka Milli Jackson. Komandan Koramil 1307-01/Poso Kota, Kapten Czi Muh Basir Manra membenarkan, bahwa dalam menyukseskan program swasembada pangan ini, Angkatan Darat memerintahkan Babinsa supaya selalu terjun kelapangan dan berkoordinasi dengan PPL dalam menjalankan tugas di lapangan, sehingga dapat berjalan dengan lancar khususnya progam pertanian ini. Sementara itu pemilik lahan Ibu Mariyante menyampa

Demi Peningkatan Ekonomi Warga, Babinsa Koramil 1307-11/Pamona Selatan Dampingi Petani Merawat Tanaman Padi

Gambar
P O S O –  Demi peningkatan ekomomi warga, Babinsa Koramil 11/Pamona Selatan jajaran Kodim 1307/Poso, Serda Nyoman Wartanto melaksanakan Pendampingan merawat tanaman Padi milik Bapak Carles Pok Tani Sumber Sejahtera dengan luas lahan 50 are yang bertempat di Desa Wayura, Kec. Pamona Tenggara, Kab. Poso, Selasa, (27/02/2024). Dalam Pendampingan tersebut, Babinsa Serda Nyoman Wartanto juga memberikan Himbauan kepada Anggota Pok Tani Sumber Sejahtera untuk memperhatikan masalah utama Padi yaitu pertumbuhan Gulma atau rumput-rumput yang cepat mengganggu pertumbuhan tanaman dan produktivitas budidaya padi di sawah. Babinsa Serda Nyoman Wartanto menambahkan“ bahwa dalam pelaksanaan pendampingan kelompok tani yang ada di wilayah Koramil 11/Pamona Selatan merupakan salah satu kegiatan Babinsa yg bertujuan untuk membantu Petani demi meningkatkan hasil perekonomian khususnya Pertanian padi sawah dalam swasembada pangan”, ucapnya. “Pendampingan yang di laksanakan Serda Nyoman Wartanto adalah sala

Anggota Koramil 1307-01/Poso Kota Giatkan Penguatan Profil Pelajar Pancasila di SD Al Khairat Kelurahan Bonesompe

Gambar
  P O S O –  Pada hari Senin, tanggal 26 Februari 2024, Aula SD Al Khairat Kelurahan Bonesompe, Kecamatan Poso Kota Utara, Kabupaten Poso menjadi saksi pelaksanaan kegiatan yang penting bagi pembangunan karakter siswa. Sertu Muhammad Subhan, anggota Koramil 1307-01/Poso Kota, memimpin acara ini dengan penuh semangat. Kegiatan ini bertujuan untuk memperkuat profil pelajar dalam pemahaman dan penerapan nilai-nilai Pancasila di tengah-tengah siswa SD Al Khairat Kelurahan Bonesompe. Kerja sama antara Babinsa, para guru, dan siswa menjadi kunci utama dalam menjalankan projek ini. Penguatan profil pelajar Pancasila menjadi tujuan utama agar nilai-nilai luhur tersebut dapat tertanam kuat sejak dini dalam diri siswa. Dengan demikian, diharapkan siswa dapat menjadi generasi penerus yang memiliki integritas, patriotisme, dan kesadaran akan pentingnya persatuan dan kesatuan bangsa. Kehadiran Sertu Muhammad Subhan sebagai perwakilan Koramil menjadi wujud nyata dari komitmen TNI dalam mendu

IMPLEMENTASIKAN JIWA NASIONALISME, KODIM 1307/POSO GELAR UPACARA RUTIN HARI SENIN

Gambar
P O S O –  Wujud implementasi jiwa Nasionalisme melalui penghormatan terhadap simbol negara, Kodim 1307/Poso menggelar upacara bendera rutin hari Senin. Upacara digelar di Lapangan Upacara Makodim 1307/Poso Jl. Urip Sumoharjo, Kel. Bonesompe, Kec. Poso Kota Utara Kab. Poso, Senin (26/02/2024). Kepala Staf Kodim (Kasdim) 1307/Poso, Mayor Inf Ahmad Jayadi secara langsung memimpin sebagai Inspektur Upacara. Sementara sebagai Komandan Upacara (Danup) Kapten Inf Safarudin dan Perwira Upacara (Paup) Kapten Inf Ismail Beta. Upacara bendera yang dilaksanakan setiap hari Senin ini adalah dalam rangka memupuk jiwa kejuangan, patriotisme, nasionalisme dan solidaritas prajurit serta untuk mengenang jasa para pahlawan yang telah gugur dalam memperjuangkan kemerdekaan.  “Upacara tersebut bukan hanya sekedar rutinitas yang biasa dilakukan, akan tetapi harus benar-benar dimaknai sebagai sebuah implementasi jiwa Nasionalisme sebagai warga negara Kesatuan Republik Indonesia, apalagi sebagai seorang praj

Bangun Keakraban, Babinsa Koramil 1307-11/Pamona Selatan Bantu Pembuatan Pondasi Rumah Milik Warga Binaan

Gambar
P O S O –  Guna terciptanya sinergitas TNI bersama Rakyat, Babinsa Koramil 11/Pamona Selatan jajaran Kodim 1307/Poso, Serma Siswanto melaksanakan kerja bakti dalam hal ini membantu pembuatan pondasi untuk pembangunan rumah milik warga binaannya di Desa Mayasari, Kec. Pamona Selatan, Kab. Poso, Senin (26/02/2024). Kegiatan kerja bhakti maupun Komsos rutin dilakukanya oleh para Babinsa, guna menjalin hubungan yang harmonis sekaligus membantu mengatasi kesulitan masyarakat binaan. Pada kegiatannya tersebut Babinsa Serma Siswanto mengatakan, membantu kesulitan warga seperti saat ini yang kita lakukan, merupakan wujud kepedulian Babinsa kepada warganya dalam mengatasi kesulitan dengan hadir di tengah-tengah masyarakat, bertujuan untuk meringankan beban masyarakat dan sekaligus untuk membangun keakraban dan kekeluargaan, harapannya keberadaan Babinsa di tengah masyarakat dapat diterima dan berdampak positif bagi masyarakat,” jelasnya. Ia juga mengatakan, Sebagai TNI harus menjaga hubungan ke

Peran Serta TNI Dalam Mewujudkan Ketahanan Pangan, Babinsa Koramil 1307-02/Pamona Puselemba Bantu Petani Merontokan Padi

Gambar
P O S O -  Babinsa Koramil 1307-02/Pamona Puselemba, Serda Ifrah Christian Masu melaksanakan pendampingan dengan membantu petani panen padi sawah dan merontokan padi menggunakan mesin perontok padi milik Bapak Max Sawuwu, warga Desa Pancasila, Kec. Pamona Timur, Kab. Poso. Jumat (23/02/2024). Serda Ifrah Christian Masu mengatakan, usai panen padi bersama dengan petani di desa binaannya, Babinsa juga ikut membantu petani melakukan perontokan padi dengan menggunakan mesin perontok padi Huller di sawah milik Bapak Max Sawuwu, yang sawahnya sudah selesai dipanen. Ini adalah peran serta kami Babinsa, dalam upaya khusus pendampingan kepada para petani, sudah menjadi komitmen kami untuk mendampingi para petani dan ikut membantu mereka mulai dari pengolahan lahan, penanaman padi, pemeliharaan sampai dengan panen seperti sekarang ini,” ucapnya. Kami turun di sawah untuk membantu para petani dengan harapan dapat memberikan motivasi kepada petani, dan harapan saya kebersamaan di sawah kiranya dap

Wakili Dandim, Pasi Pers Kodim 1307/Poso Hadiri Pembukaan Mukerda XI DPD Wahda Islamiyah Poso

Gambar
P O S O –  Dandim 1307/Poso diwakili Pasi Pers Kodim 1307/Poso Kapten Inf Ismail Beta menghadiri Pembukaan Musyawarah Kerja Daerah (Mukerda) XI oleh Dewan Pengurus Daerah (DPD) Wahdah Islamiyah Poso yang bertempat di Ballroom Hotel Kartika Beach Jl. Pulau Sabang No. 142 Kel. Kayamanya, Kec. Poso Kota, Kab. Poso, Minggu (25/02/2024). Kegitan tersebut bertajuk tema “Meningkatkan Soliditas dan Kolaborasi Mewujudkan Indonesia Maju”. Musyawarah Kerja yang dilaksanakan DPD Wahdah Islamiyah Kabupaten Poso merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan setiap tahun. Kegiatan ini bertujuan untuk mengevaluasi Program yang dilaksanakan pada periode yang lalu dan Program yang akan dilaksanakan pada tahun 2024 ini. Adapun susunan acara diantaranya Pembukaan oleh Mc, Pembacaan Ayat Suci Al-Qur'an, Menyanyikan lagu Kebangsaan Indonesia Raya, Laporan ketua Panitia, Sambutan (Ketua DPD Wahdah Poso, Ketua DPW Wahdah Sulteng, Bupati Poso yg dibacakan Asisten II), Penyerahan cendramata berupa buku bacaan

Dandim 1307/Poso, Letkol Inf Hasroel Tamin, S.H.,M.Hub.Int. Pantau PSU di Beberapa TPS di Kabupaten Poso

Gambar
P O S O –  Dandim 1307/Poso, Letkol Inf Hasroel Tamin, S.H.,M.Hub.Int. melakukan pemantauan jalannya pelaksanaan Pemungutan Suara Ulang (PSU) Pemilu 2024 di Sejumlah TPS di Kecamatan Pamona Puslemba dan Kecamatan Pamona Utara, Kabupaten Poso. Sabtu, (24/02/2024). Hal itu dilakukan guna memastikan PSU berjalan aman dan kondusif. PSU dilakukan karena ditemukan adanya salah satu warga yang bukan merupakan warga setempat dan tidak terdaftar di DPT namun ikut menggunakan hak pilihnya saat hari pemungutan suara, 14 Februari 2024. Dandim 1307/Poso, Letkol Inf Hasroel Tamin mengungkapkan, kedatangannya adalah untuk memastikan PSU berjalan lancar. "Kita tidak mau meremehkan hal sekecil apapun, dalam PSU hari ini kita lakukan pengamanan ketat, yang melibatkan TNI, Polri, Satpol PP dan Linmas," kata Dandim Poso. Letkol Inf Hasroel Tamin berpesan kepada petugas pengamanan TPS, untuk melaksanakan tugas dengan sebaik-baiknya serta tulus ikhlas, laksanakan koordinasi dengan petugas-petugas

Jaga Tanaman Tetap Subur, Babinsa Koramil 1307-11/Pamona Selatan Dampingi Petani Pupuk Jagung

Gambar
P O S O – Babinsa Koramil 11/Pamona Selatan jajaran Kodim 1307/Poso, Koptu Uun Feryanto Melope melaksanakan kegiatan pendampingan dalam memupuk jagung dilahan kebun milik pak Toni Mepanti warga Desa Owini, Kec. Pamona Barat, Kab. Poso, Sabtu (24/02/2024). Koptu Uun Feryanto Melope menyampaikan Berbagai bentuk upaya untuk peningkatan hasil swasembada pangan dilakukan oleh jajaran TNI, Salah satunya adalah dalam pemupukan tanaman jagung tersebut dalam rangka kegiatan peningkatan swasembada pangan di wilayah. Pemupukan tanaman jagung itu menggunakan pupuk NPK untuk mengoptimalkan pertumbuhan jagung serta kualitas buah jagung yang maksimal, pendampingan Babinsa dalam pemupukan jagung ini bertujuan untuk mengoptimalkan lahan dalam program swasembada pangan pemerintah guna mendukung peningkatan ekonomi bagi warga binaan di desa. Pak Toni Mepanti selaku pemilik tanaman jagung mengucapkan terima kasih dan mengapresiasi atas kinerja TNI dalam membantu pemupukan jagung petani. kami sekeluarga me

Ciptakan Lingkungan Sehat, Babinsa Koramil 1307-09/Poso Pesisir Bersama Warga Gotong Royong Bersihkan Parit Pinggir Jalan

Gambar
P O S O –  Guna menumbuhkan semangat gotong-royong dan kepedulian masyarakat terhadap kebersihan lingkungan sekitarnya. Kondisi ruas kanan-kiri jalan yang ditumbuhi dengan rumput liar dan banyaknya sampah membuat pemandangan sekitar jalan menjadi kelihatan kurang terpelihara kebersihannya. Seperti yang dilakukan oleh personel Babinsa Koramil 09/Poso Pesisir jajaran Kodim 1307/Poso, Serka Yarman Uwadingo bersama masyarakat melaksanakan gotong royong pembersihan ruas kanan kiri jalan dan parit yang bertempat di Desa Bega, Kecamatan Poso Pesisir, Kabupaten Poso, Sabtu (24/02/2024). Babinsa Serka Yarman Uwadingo mengatakan kegiatan karya bakti ini dilaksanakan karena kondisi parit dan bahu/ruas jalan ditumbuhi rumput serta semak yang menjalar ke bahu jalan serta lumpur yang menumpuk sehingga parit tersumbat, mengingat saat ini sudah memasuki musim hujan. Selain itu juga sebagai upaya agar masyarakat selalu peduli dan memupuk jalinan kerjasama yang baik dengan Babinsa guna semakin kuat dala

Peduli Lingkungan, TNI-Polri dan Pemerintah Desa Gotong Royong Bersihkan Sampah di Pantai Kabalo

Gambar
P O S O –  Personel Koramil 1307-04/Tojo Bersama Personel Polsubsektor Tojo Barat Polsek Tojo Polres Touna Bersama Pemerintah Desa Kabalo melaksanakan kerja bakti di Pantai Desa Kabalo Kecamatan Tojo Barat, Kabupaten Touna, Jumat (23/02/2024). Hadir Danramil 1307-04 Tojo kapten Inf Safaruddin, Kapolsubsektor Tojo Barat Ipda I Kadek Agus Hermanta, SH, Sekcam Tojo Barat Rustam Pinjoli,S.H.I, Kepala BPP Halimah Djau, Bhabinkamtibmas Desa Kabalo, Bhabinkamtibmas Desa Ujung tibu dan Bhabinkamtibmas Desa Galuga. Kapolsubsektor Tojo Barat Ipda I Kadek Agus Hermanta mengatakan, aksi bersih-bersih sampah TNI/Polri dan pemerintah Desa setempat pada hari ini sebagai bentuk kepedulian terhadap lingkungan yang bersih, asri dan terutama bebas dari sampah. “Kegiatan ini merupakan upaya dalam menata lingkungan menjadi lebih rapi, bersih dan bebas dari penyakit. Disamping itu untuk memotivasi dalam meningkatkan semangat bergotong royong dalam rangka memupuk kebersamaan,” ujarnya. Lanjut kata Ipda I Kad

Peran Serta TNI Dalam Mewujudkan Ketahanan Pangan, Babinsa Koramil 1307-02/Pamona Puselemba Bantu Petani Merontokan Padi

Gambar
P O S O –  Babinsa Koramil 1307-02/Pamona Puselemba, Serda Ifrah Christian Masu melaksanakan pendampingan dengan membantu petani panen padi sawah dan merontokan padi menggunakan mesin perontok padi milik Bapak Max Sawuwu, warga Desa Pancasila, Kec. Pamona Timur, Kab. Poso. Jumat (23/02/2024). Serda Ifrah Christian Masu mengatakan, usai panen padi bersama dengan petani di desa binaannya, Babinsa juga ikut membantu petani melakukan perontokan padi dengan menggunakan mesin perontok padi Huller di sawah milik Bapak Max Sawuwu, yang sawahnya sudah selesai dipanen. Ini adalah peran serta kami Babinsa, dalam upaya khusus pendampingan kepada para petani, sudah menjadi komitmen kami untuk mendampingi para petani dan ikut membantu mereka mulai dari pengolahan lahan, penanaman padi, pemeliharaan sampai dengan panen seperti sekarang ini,” ucapnya. Kami turun di sawah untuk membantu para petani dengan harapan dapat memberikan motivasi kepada petani, dan harapan saya kebersamaan di sawah kiranya dap

Mempererat Tali Silaturahmi, Dandim 1307/Poso Gowes Bareng Bersama Kapolres Dan BRI

Gambar
P O S O –  Komandan Kodim (Dandim) 1307/Poso, Letkol Inf Hasroel Tamin, S.H.,M.Hub.Int. bersama Kapolres Poso dan jajaran BRI Kanca Poso melaksanakan Gowes Bareng, yang bertempat di halaman Kantor BRI KC Poso Jl. Jend. Sudirman No.10, Kel. Kasintuwu, Kec. Poso Kota Utara, Kabupaten Poso, Jum’at (23/02/2024). Suasana keakraban sekaligus jalinan sinergitas antara institusi Polri,TNI dan Jajaran BRI Kanca Poso di Kabupaten Poso ini memang sangat terasa tali persaudaraannya hal di tunjukan dengan Gowes bareng menyusuri sekitaran Kota Poso. Pada kegiatan tersebut start dimulai pukul 06.00 WITA dari BRI KC, diikuti sekitar ± 60 perserta diantaranya dari Kodim 1307/Poso, Polres Poso serta jajaran BRI Kanca Poso. Dandim 1307/Poso Letkol Inf Hasroel Tamin, S.H.,M.Hub.Int., mengatakan olahraga merupakan kebutuhan untuk tubuh agar selalu fit. Selain itu, kegiatan ini dapat mempererat hubungan silahturahmi, melalui gowes bareng ini. Menurutnya, bersepeda juga dapat menjaga kondisi fisik yang prima

Sambut HUT Ke-78, Persit KCK Cabang XXI Kodim 1307/Poso Bagikan Sembako Kepada Warakawuri Panti Sosial Tresna Werdha Madago

Gambar
P O S O –  Dalam rangka menyambut Peringatan Hari Ulang Tahun Persit (Persatuan Istri Tentara) ke-78 Tahun 2024, Persit Kartika Chandra Kirana Cabang XXI Kodim 1307/Poso menggelar Anjangsana sekaligus memberikan Bantuan Sembako kepada Para Warakawuri di Panti Sosial Tresna Werdha Madago, Jl. Trans Sulawesi, Desa Tendeadongi, Kec. Pamona Utara, Kab. Poso, Kamis (22/02/2024). Didampingi oleh para pengurusnya, Ny. dr. Chintya Ayu Hasroel Tamin, selaku Ketua Persit KCK Cab. XXI Kodim 1307/Poso, mengawali kegiatannya dengan mengunjungi Panti Sosial Tresna Werdha Madago untuk melakukan anjangsana bersama para Warakawuri Panti Sosial dan dilanjutkan dengan memberikan bantuan Sembako. Kedatangan rombongan istri tentara tersebut, langsung disambut dengan senyuman dari para warakawuri panti sosial, selanjutnya ibu-ibu Persit tersebut membagikan sembako kepada warakawuri dan pengurus Panti Sosial Tresna Werdha Madago. Tak hanya sampai disitu rombongan ibu-ibu tersebut kembali melanjutkan pembagia

Peringati HUT Persit Ke 78 Tahun 2024, Persit KCK Cab XXI Kodim 1307/Poso Berikan Bantuan Sembako Ke Panti Asuhan Dan Tali Asih Kepada Warakauri di Wilayah Touna

Gambar
P O S O –  Hari Rabu, 21 Februari 2024, bertempat Kel. Bailo Kec. Ampana Kota Kab. Tojo Una-Una, Persit KCK Cab XXI Kodim 1307/Poso melalui Persit KCK Ranting 06 Koramil 1307-05/Ratolindo Cab. XXI Dim 1307/Poso menggelar Kegiatan Bakti Sosial berupa Pemberian Bantuan Paket Sembako Kepada anak anak panti asuhan Chairuh Amin dan Tali Asih kepada Warakauri, yang dipimpin Ketua Persit KCK Ranting 06 Koramil 1307-05/Ratolindo beserta pengurus didampingi Danramil 1307-05/Ratolindo, Kapten Inf Iston Sihotang. Hadir dalam kegiatan tersebut, Danramil 1307-05/Ratolindo, Kapten Inf Iston Sihotang, Ketua Persit KCK Ranting 06 Koramil 1307-05/Ratolindo, Ibu Fenni Budiman, Pimpinan Panti Asuhan Chairuh Amin, Drs. Fatimah Lasawedi dan Ustad Riski Lasawedi, Anggota Persit KCK Ranting 06 Koramil 1307-05/Ratolindo, serta 50 orang santri dan santriwati panti asuhan Chairuh Amin. Dandim 1307/Poso, Letkol Inf Hasroel Tamin, S.H.,M.Hub.Int. melalui Danramil 1307-05/Ratolindo, Kapten Inf Iston Sihotang dalam

Terjun Langsung Ke Sawah, Babinsa Koramil 1307-09/Poso Pesisir Dampingi Petani Olah Lahan

Gambar
P O S O –  Kegiatan pelaksanaan pendampingan pertanian di wilayah desa binaan, Babinsa Koramil 09/Poso Pesisir jajaran Kodim 1307/Poso, Serma Katiandagho mendampingi petani mengolah lahan sawah yang akan ditanami padi milik bapak Zakaria salah satu petani di Desa Masani, Kec. Poso Pesisir, Kab. Poso, Rabu (21/02/2024).  Ditempat terpisah, Danramil 1307-09/Poso Pesisir, Kapten Inf Mulawarman, menyampaikan kegiatan pendampingan yang dilaksanakan oleh para anggota Koramil 09/Poso Pesisir itu sangatlah penting, selain untuk memberikan motivasi para petani juga bertujuan untuk mendukung tercapainya program swasembada pangan nasional, khususnya di wilayah Kecamatan Poso Pesisir”, tuturnya. Selain itu, mencapai tujuan tersebut diperlukan kerjasama seluruh elemen masyarakat mulai dari para petani, kelompok tani, petugas PPL dan Babinsa. “Dikaitkan dengan permasalahan saat ini dengan keterbatasan petugas di lapangan, Babinsa ikut berperan aktif dalam melaksanakan pendampingan, guna mencapai pro

Kepedulian Babinsa Koramil 1307-10/Lore Utara Bersama Warga Kerja Bakti Bersihkan Saluran Air

Gambar
P O S O –  Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 10/Lore Utara jajaran Kodim 1307/Poso, Serda Fadli bersama warga masyarakat melaksanakan gotong royong membersihkan saluran air di Desa Watumaeta, Kecamatan Lore Utara, Kabupaten Poso, Rabu (21/02/2024). Gotong-royong pembersihan saluran air tersebut dilaksanakan bertujuan untuk mengantisipasi genangan air ketika hujan turun, serta untuk menjaga kebersihan lingkungan. Dandim 1307/Poso,  Inf Hasroel Tamin, S.H.,M.Hub.Int., melalui Danramil 1307-10/Lore Utara Kapten Inf Muh Jabir mengatakan, pembersihan saluran air perlu dilakukan untuk menjaga kebersihan lingkungan serta untuk mengantisipasi terjadinya banjir apabila hujan turun. Kegiatan ini juga sebagai sarana untuk menjalin silaturahmi antara Babinsa dengan masyarakat, sehingga tercipta kekompakan dan kebersamaan bersama warga binaan.” ungkapnya. Ditempat kerja Bakti Babinsa Serda Fadli juga mengatakan, kegiatan yang dilakukan tak lain karena para Babinsa benar-benar tulus dan ikhlas

Kodim 1307/Poso Terima 118 Motor Dinas Dari Kemenhan RI, Diprioritaskan Untuk Babinsa

Gambar
P O S O –  Komandan Kodim (Dandim) 1307/Poso, Letkol Inf Hasroel Tamin, S.H.,M.Hub.Int. menerima 118 Unit sepeda motor Kawasaki KLX dari Kementerian Pertahanan (Kemhan) RI, yang diperuntukan kepada Babinsa jajaran Kodim 1307/Poso. "Alhamdulillah, kami dapat dukungan sepeda motor dinas untuk mendukung tugas Babinsa dalam melayani masyarakat. Ada 118 motor dinas baru dari Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto untuk seluruh Babinsa Kodim 1307/Poso," kata Komandan Kodim 1307/Poso, Letkol Inf Hasroel Tamin. Rabu (21/02/2024). Dandim 1307/Poso, Letkol Inf Hasroel Tamin, S.H.,M.Hub.Int. menyampaikan, pemberian dukungan sepeda motor ini adalah bentuk perhatian yang besar dari Komando atas kepada Satkowil khususnya para Babinsa dalam rangka memudahkan mobilitas serta mendukung tugas pokok dan kelancaran tugas di lapangan serta mengoptimalkan tugas Babinsa agar untuk memberikan kemudahan dalam hal perhubungan ke Desa terisolir bisa terjangkau. "Wilayah Kodim 1307/Poso ada yang pe

Dampingi Posyandu, Bukti Nyata Babinsa Koramil 1307-09/Poso Pesisir Peduli Kesehatan Warganya Terutama Lansia

Gambar
P O S O –  Peduli kesehatan warga masyarakat terutama Lanjut Usia (Lansia), Babinsa Koramil 09/Poso Pesisir jajaran Kodim 1307/Poso, Sertu Frengki Pualaa melaksanakan pendampingan Posyandu Lansia yang diselenggarakan oleh Puskesmas Tangkura bertempat di Desa Sangginora, Kec. Poso Pesisir, Kab. Poso, Selasa (20/02/2024). Kegiatan Posyandu Lansia meliputi pengukuran BB, pengukuran TB, pengecekan Tensi/tekanan darah, pengecekan gula, pengecekan kolesterol dan penyuluhan kesehatan bagi para Lansia. Dalam kegiatannya, Sertu Frengki Pualaa mengatakan, Kegiatan pendampingan Posyandu Lansia yang dilakukan tersebut merupakan langkah supaya warga masyarakat yang masuk kategori Lansia tetap dapat produktif pada usia senja. Dengan diselenggarakannya kegiatan Posyandu Lansia ini merupakan salah satu wujud kepedulian petugas Dinas Kesehatan terhadap warga masyarakat khususnya bagi warga Lansia. Sehingga warga masyarakat Lansia mendapatkan pelayanan kesehatan yang cepat dan mudah dijangkau,” pungkas 

Bersinergi Dengan Pihak Kepolisian, Personel Koramil 1307-01/Poso Kota Siap Amankan Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Hasil Pemungutan Suara Tingkat Kecamatan

Gambar
P O S O –  Rapat Pleno Terbuka rekapitulasi hasil penghitungan perolehan suara Pemilu 2024 tingkat Kecamatan masih berlangsung. Guna mengantisipasi munculnya masalah terhadap perhitungan suara di PPK, Personel Koramil 1307-01/Poso Kota bersama Polsek Poso Kota melaksanakan pengamanan rapat pleno rekapitulasi hasil penghitungan perolehan suara Pemilu 2024 tersebar di Kecamatan Poso Kota, Kabupaten Poso, Selasa (20/02/2024). Danramil 1307-01/Poso Kota, Kapten Czi Muh Basir Manra yang juga meninjau langsung rapat pleno tersebut mengatakan bahwa, pengamanan ini dilakukan dalam rangka menjaga situasi Kamtibmas agar tetap aman dan kondusif terutama pasca Pemilu 2024 serta untuk mengamankan jalannya Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi hasil perolehan suara Pemilihan umum tahun 2024 tingkat Kecamatan,”ujarnya Tambah Danramil, bahwa seluruh personel TNI-Polri yang melaksanakan pengamanan di PPK di tiap-tiap Kecamatan telah diperintahkan untuk melakukan pengamanan secara maksimal dalam Proses Pengh

Berikan Jam Komandan, Dandim 1307/Poso Apresiasi Personel Kodim Dalam Menjaga Dan Mengawal Pemilu 2024 Hingga Berlangsung Aman dan Damai

Gambar
P O S O –  Komandan Kodim (Dandim) 1307/Poso, Letkol Inf Hasroel Tamin, S.H.,M.Hub.Int. berikan Jam Komandan (Jamdan) yang di ikuti seluruh perwira staf dan Danramil jajaran Kodim 1307/Poso, Bintara, Tamtama dan PNS Kodim 1307/Poso. Bertempat di lapangan upacara Kodim 1307/Poso, Jln. Urip Sumohardjo, Kel. Bonesompe Kec. Poso Kota Utara, Kab. Poso. Dalam pengarahannya Letkol Inf Hasroel Tamin mengucapkan terimakasih dan apresiasi kepada seluruh anggota Kodim 1307/Poso atas pelaksanaan tugas dan kerja kerasnya dalam menjaga dan mengawal jalannya Pesta Demokrasi Pemilu 2024 di wilayah Kodim 1307/Poso sehingga berjalan aman dan kondusif. Pasalnya, proses pemilihan Presiden (Pilpres) dan pemilihan legislatif (Pileg) di Kabupaten Poso hingga masuk tahap rekapitulasi hasil suara, semuanya dapat berjalan aman dan kondusif. “Alhamdulillah, pelaksanaan Pemilu di Kabupaten Poso dan Touna, semua terpantau aman dan kondusif,” kata Dandim 1307/Poso, Letkol Inf Hasroel Tamin, Senin (19/02/2024). Untu

Perkuat Ketahanan Pangan, Babinsa Koramil 1307-11/Pamona Selatan Pendampingan Panen Padi

Gambar
P O S O –  Bentuk dukungan Babinsa sebagai aparat kewilayahan dalam meningkatkan ketahanan pangan di wilayah binaannya, Babinsa Koramil 11/Pamona Selatan jajaran Kodim 1307/Poso, Serda Abner ikut serta terjun langsung ke sawah bantu para petani memanen padi di lahan Tani milik Bapak Langaresi warga Desa Boe, Kec. Pamona Selatan, Kab. Poso, Senin (19/02/2024). Pada kesempatan tersebut Babinsa Serda Abner menyampaikan, kegiatan pendampingan ini dilakukan untuk memberikan motivasi kepada petani dengan tujuan meningkatkan swasembada pangan di wilayah Kecamatan Pamona Selatan khususnya di Desa Boe. “Sudah menjadi tugas kami untuk mendampingi para petani, kami selalu melakukan pendampingan mulai dari pengolahan, penanaman padi sampai dengan panen seperti sekarang ini,” jelas Babinsa. Bapak Langaresi selaku pemilik lahan menuturkan, Babinsa selalu aktif melakukan pendampingan kepada kami para petani, mulai dari pengolahan lahan, penanaman bibit dan sampai masa panen pun babinsa selalu hadir d

Pimpin Upacara 17-an, Dandim 1307/Poso Letkol Inf Hasroel Tamin, S.H.,M.Hub.Int. Bacakan Amanat Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD)

Gambar
P O S O –  Komandan Kodim (Dandim) 1307/Poso, Letkol Inf Hasroel Tamin, S.H.,M.Hub.Int., memimpin Upacara Bendera 17-An bertempat di Lapangan Upacara Kodim 1307/Poso Jln. Urip Sumohardjo, Kelurahan Bone Sompe, Kecamatan Poso Kota Utara, Kabupaten Poso, yang di ikuti seluruh perwira staf dan Danramil jajaran Kodim 1307/Poso, Bintara, Tamtama dan PNS Kodim 1307/Poso. Senin (19/02/2024). Bertindak selaku komandan upacara (Dan Up) Danramil 1307-01/Poso Kota, Kapten Inf Muh. Basir Manra, dan selaku perwira upacara (Pa Up) Pasi Pers Kodim 1307/Poso, Kapten Inf. Ismail Beta. Dalam kesempatan tersebut, inspektur upacara Dandim 1307/Poso, Letkol Inf Hasroel Tamin, S.H.,M.Hub.Int., membacakan amanat Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) Jendral TNI Maruli Simanjuntak, M.Sc. yang isinya, selaku Kepala Staf Angkatan Darat dan pribadi, Saya mengucapkan terima kasih yang tulus serta penghargaan yang setinggi tingginya atas kerja keras dan dedikasi yang ditunjukkan oleh seluruh prajurit dan PNS TNI Angka

Dandim 1307/Poso Pimpin Acara Korps Raport Pindah Satuan Perwira Kodim 1307/Poso

Gambar
P O S O –  Komandan Kodim 1307/Poso, Letkol Inf Hasroel Tamin, S.H.,M.Hub.Int., pimpin upacara tradisi Korp Rapot Pindah Satuan (Pinsat) salah satu perwira Kodim 1307/Poso yang digelar di Lapangan Upacara Makodim 1307/Poso, Kel Bonesompe, Kec. Poso Kota Utara. Senin (19/02/2024). Dalam sambutannya Komandan Kodim 1307/Poso Letkol Inf Hasroel Tamin, S.H.,M.Hub.Int., mengatakan “Selaku Dandim, saya mewakili keluarga besar Kodim 1307/Poso memberikan penghargaan yang setinggi tingginya atas dedikasinya Kapten Inf Darta Tasiabe selama bertugas di Kodim 1307/Poso,” ucapnya. “Kami juga ucapkan selamat bertugas di satuan yang baru, semoga apa yang sudah di jalani di Kodim 1307/Poso bisa ditiru dan diteruskan sebagai acuan untuk melaksanakan tugas ke depan di satuan yang baru,” harap Dandim 1307/Poso. Beliau juga menambahkan, “Sebagaimana kita ketahui bersama, bahwa tradisi satuan dalam melepas anggota pindah sudah menjadi tradisi satuan, yang tentunya melalui proses dan mekanisme yang berlaku d

Pasca Pemilu 2024, Anggota Koramil 1307-07/Ampana Tete Bersama Anggota Polsek Laksanakan Pengamanan Kantor KPU Tojo Una Una

Gambar
P O S O – Anggota Koramil 1307-07/Ampana Tete bersama Anggota Polsek melaksanakan pengamanan terhadap Kantor Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Tojo Una Una, Minggu (18/02/2024). Pengamanan dilaksanakan di Kantor KPU yang terletak di Desa Sansarino, Kec. Ampana Kota, Kabupaten Tojo Una Una, Provinsi Sulawesi Tengah. Kegiatan pengamanan tersebut melibatkan yang terdiri dari personel Koramil dan Polsek Kawasan Wilayah Ampana Tete yang melaksanakan tugas dengan penuh dedikasi dan profesionalisme dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban di sekitar kantor KPUD Tojo Una Una. Rangkaian kegiatan pengamanan yang dilaksanakan oleh Personel meliputi, Stand by di Kantor KPUD Tojo Una Una, Patroli sekitar area kantor KPU dan memastikan keamanan logistik serta kantor KPU itu sendiri, sehingga keamanan selalu terjaga sepanjang waktu. Pengecekan barang inventaris dan buku mutasi di Kantor KPU untuk memastikan kelancaran operasional KPU serta melaksanakan Koordinasi yang baik dengan anggota KPU To

Jaga Pertumbuhan Tanaman Padi, Babinsa Koramil 1307-02/Pamona Puselemba Bantu Petani Bersihkan Rumput Dan Gulma

Gambar
P O S O –  Dalam rangka menyukseskan swasembada pangan nasional, Babinsa Koramil 1307-02/Pamona Puselemba jajaran Kodim 1307/Poso, Koptu Charles Pongoh membantu petani membersihkan gulma pada tanaman padi, bertempat di areal persawahan kelompok tani Mude, milik Bapak David, luas lahan 0,35 hektar di Desa Uelinci Kecamatan Pamona Uyara Kabupaten Poso. Minggu, (18/02/2024). Pembersihan gulma / rumput ini dilakukan agar pertumbuhan tanaman padi tersebut tidak terganggu. "Hari ini saya bersama para petani lainnya membantu membersihkan rumput di sawah, Jika tidak segera dibersihkan maka akan dapat mengganggu pertumbuhan tanaman padi, "kata Koptu Charles.  Harapan saya dengan dilakukannya pendampingan ini tanaman padi petani akan tumbuh subur dan sehat sehingga pada saat panen nanti mendapatkan hasil yang memuaskan,” ucapnya. Bagi Koptu Charles kehadirannya tersebut bukan hanya sekedar memberikan bantuan kepada warga binaannya namun kesempatan seperti ini merupakan suatu wadah untu

Bajak Lahan Sawah, Babinsa Koramil 1307-11/Pamona Selatan Turun Dampingi Petani

Gambar
P O S O –  Dalam rangka mendukung program swasembada pangan, Babinsa Koramil 1307-11/Pamona Selatan, jajaran Kodim 1307/Poso, Sertu Iskandar melaksanakan kegiatan membantu petani membajak sawah. Tampak Sertu Iskandar dengan penuh semangat membantu membajak sawah di lahan milik bapak Nyoman seluas 1 Hektar di Desa Uranosari, Kec. Pamona Barat, Kab. Poso. Minggu (18/02/2024). Pendampingan yang dilakukan salah satu Babinsa Koramil 1307-11/Pamona Selatan ini merupakan wujud kebersamaan antara TNI dengan Rakyat di mana dalam rangka membantu program pemerintah dalam mengawal Swasembada Pangan. Membantu petani merupakan salah satu tugas dari Babinsa kegiatan ini juga untuk memupuk kebersamaan dengan petani, sehingga bisa terjalin harmonis sosial kemasyarakatan dengan warga di wilayah binaannya. Dengan turun ke sawah bersama sama dengan petani membajak sawah sedikit banyaknya dapat membantu meringankan beban para petani di wilayah binaan Babinsa masing-masing. Tidak hanya itu para Babinsa Jaj

Bangun Keakraban, Babinsa Korami 1307-09/Poso Pesisir Bersama Warga Gotong Royong Bangun Pondasi Rumah Milik Warga Binaan

Gambar
P O S O –  Membantu kesulitan rakyat sudah menjadi tanggung jawab seorang aparat teritorial, Apalagi menjadi seorang Babinsa yang selalu berada tengah-tengah warga binaannya, sudah barang tentu jika di wilayahnya ada kegiatan sekecil apapun babinsa harus terjun secara langsung untuk membantu. Seperti halnya yang dilakukan Babinsa Koramil 1307-09/Poso Pesisir jajaran Kodim 1307/Poso, Sertu I Wayan Sutarma melaksanakan gotong royong membantu masyarakat membangun pondasi rumah milik warga binaan yang bertempat di Desa Membuke, Kecamatan Poso Pesisir, Kabupaten Poso. Sabtu (18/02/2024). “Sebagai makluk sosial dalam hidup bermasyarakat sangatlah penting untuk saling bergotong royong, membantu sesama dalam kehidupan sehari – hari sehingga kesulitan, beban seberat apapun yang terjadi dalam masyarakat akan terasa ringan apabila dipikul bersama–sama,” ucapnya Babinsa Sertu Wayan. Selaku Babinsa dirinya merasa terpanggil untuk membantu masyarakat yang membutuhkan bantuan, seperti halnya ikut ber

Danpos Poso Pesisir Selatan, Peltu Kuswandi Hadiri Pembukaan Rapat Pleno Rekapitulasi Perhitungan Surat Suara Pemilu 2024 tingkat Kecamatan

Gambar
P O S O – Pada hari Sabtu tanggal 17 Februari 2024 sekitar Jam 09.55 WITA, bertempat di gedung serba guna Kantor Camat Poso Pesisir Selatan, Jl. Ganti Nadi, Desa Tangkura Kec. Poso Pesisir Selatan Kab. Poso telah di laksanakan Pembukaan Rapat Pleno Rekapitulasi Perhitungan Surat Suara Pemilu 2024 tingkat Kecamatan. Hadir dalam rapat tersebut, Camat Poso Pesisir Selaran, Alexander Menono, S.Sos., Kapolsek Poso Pesisir Selaran Iptu Arkam, AR. S.H., Danramil 1307-09/Poso Pesisir di wakili oleh Danpos Poso Pesisir Selatan Peltu Kuswandi, Ketua PPK Kec. Poso Pesisir Selatan, Jenfi Rongalaha, Ketua Panwaslu Kec. Poso Pesisir Selatan, Komisioner PPK, Komisioner Panwaslucam, PPS Desa Malitu, PPS Desa Patiwunga, PPS Desa Sangginora, PKD Desa Malitu, PKD Desa Patiwunga, PKD Desa Malitu, Saksi saksi dari Parpol, DPD dan Paslon Presiden dan wakil Presiden. Camat Poso Pesisir Selaran, Alexander Menono, S.Sos. dalam sambutannya mengatakan. Berdasarkan PKPU no 25 tahun 2023, hari ini kita akan melak