Suskeskan Program Swasembada, Babinsa Koramil 08 Ulubongka Dampingi Ketahanan Pangan Petani Jagung
Untuk mencapai hasil optimal, pada setiap tanaman pangan dibutuhkan beberapa faktor, diantaranya tanah yang subur, pengolahan lahan yang baik, benih yang unggul, ketersediaan air yang cukup, perawatan tanaman dan pemupukan yang berimbang, tepat dosis dan jenis.
Mengingat perawatan dan pemupukan tanaman merupakan salah satu hal penting dalam mencapai keberhasilan peningkatan produktivitas tanaman jagung maka Babinsa Koramil 08/Ulubongka Jajaran Kodim 1307/Poso, Serka Supriyanto turun langsung melaksanakan pengecekan tanaman jagung dari hama ulat dan pemupukan milik Abah Hamid warga Desa Bonebae II, Kecamatan Ulubongka, Kabupaten Poso, Minggu (24/09/2023).
Dalam pendampingannya Serka Supriyanto mengatakan, “Pemupukan tanaman jagung yang mendekati panen menggunakan jenis pupuk phonska dan urea yang dosisnya disesuaikan dengan yang dianjurkan PPL setempat,”ujarnya.
“Dengan adanya perawatan dan pemupukan yang berimbang ini diharapkan dapat meningkatkan produktivitas saat panen tiba, yang dengan sendirinya akan menambah penghasilan para petani,” Ucap Babinsa.
Komentar
Posting Komentar