Mudahkan Akses Pembuangan Saluran Air, Babinsa Koramil 07/Ampana Tete Bersama Warga Kerja Bakti Perbaikan Saluran Drainase

P O S O – Sebagai upaya untuk memudahkan akses pembuangan saluran air, Babinsa Koramil 07/Ampana Tete jajaran Kodim 1307/Poso, Praka Alfatah Labelo bersama dengan warga binaannya mengadakan kerja bakti perbaikan Riol atau Drainase, yang bertempat di Desa Suka Maju, Kecamatan Ampana Tete, Kabupaten Tojo Una Una, Selasa (21/11/2023).

Di lokasi pembangunan, tampak Babinsa Praka Alfatah Labelo itu bersama sejumlah warga, melaksanakan pembangunan pengecoran drainase. Praka Alfatah Labelo tampak memberikan semangat kepada seluruh warga yang turut dalam proses pembangunan drainase Tersebut.

“Apa yang saya lakukan ini, sesuai dengan metode Pembinaan Teritorial atau Binter. Selaku Aparat Kewilayahan, Kami harus selalu menjaga keakraban dan keharmonisan dengan warga binaan. Serta, ringan tangan membantu warga,” ujar Babinsa.

“Babinsa sebagai ujung tombak Satuan Teritorial, harus memberikan kontribusi nyata, untuk membantu dan meringankan beban masyarakat.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Satgas TMMD Kodim 1307/Poso Gelar Penyuluhan Radikalisme dan Terorisme di Desa Uekambuno

Momentum Penuh Kebersamaan, Dandim 1307/Poso, Letkol Inf Hasroel Tamin, S.H.,M.Hub.Int., Gelar Halal Bi Halal diLapangan Usai Upacara Bendera

Perlancar Usaha Tani, Babinsa Koramil 1307-11/Pamona Selatan Bersama Warga Gotong Royong Timbun Jalan Tani