Peduli Sesama, Babinsa Koramil 07/Ampana Tete Bantu Rehab Dapur Warga
P O S O – Atas dasar kepeduliannya terhadap sesama, Sertu Yulius Labangki Babinsa Koramil 11/Pamona Selatan Kodim 1307/Poso, membantu warganya dalam melakukan perbaikan/perehaban dapur rumah milik bapak Jufri yang bertempat di Desa Tindoli, Kecamatan Pamona Tenggara, Kabupaten Poso, Senin (29/07/2024).
Dalam kegiatan ini, tampak Babinsa bekerjasama dengan semangat dan kompak dengan pemilik rumah dan juga warga sekitar, dalam melakukan pengolahan campuran semen yang dilanjutkan dengan pemasangan batako dinding bangunan yang nantinya akan digunakan sebagai dinding dapur oleh warga binaannya tersebut.
Dikatakan juga oleh babinsa bahwa, kehadirannya ditengah-tengah warganya tersebut murni merupakan wujud kepeduliannya yang secara ikhlas turut membantu warganya yang sedang kesusahan dalam proses perehaban dapur, sehingga prosesnya menjadi ringan dan mudah, serta tentunya dapat menghemat pengeluaran biaya tukang.
Lewat kegiatan ini juga, diharapkan dapat mempererat kebersamaan dan ikatan persaudaraan antara babinsa dan masyarakat, sehingga tak ada lagi jarak yang memisahkan antara TNI dan rakyat, sebab TNI juga berasal dari rakyat, sehingga dapat diibaratkan juga seperti, TNI itu adalah semen dan masyarakat adalah pasir dan air, sehingga bila dicampur maka akan menjadi sebuah bahan yang dapat memperkuat pembangunan rumah maupun gedung, seperti itulah bila TNI dan Rakyat bersatu, maka akan semakin kuat pula kita menjaga keutuhan wilayah NKRI ini, Ungkap Babinsa Sertu Yulius Labangki.
“Semoga dengan bantuan tenaga yang diberikannya ini, dapat mempermudah dan mempercepat pengerjaan dapur rumah warganya ini, sehingga dapat langsung digunakan dan dimanfaatkan dalam kehidupan sehari-hari”, tandasnya.
Jufri selaku pemilik rumah juga turut memberi apresiasinya, dikatakannya, “Alhamdulillah, terima kasih banyak atas kesediaan Bapak Babinsa yang telah membantu kami dalam perbaikan dapur rumah ini, Semoga segala kebaikan Bapak Babinsa mendapat balasan yang setimpal dan perlindungan oleh Allah SWT dalam setiap tugas dikampung/ ini”, ujarnya.
Komentar
Posting Komentar